Kamis, Januari 16, 2025

Wali Kota Solok Lepas 9 ASN Memasuki Purna Bhakti

Must Read

SOLOK KOTA – Wali Kota Solok, Zul Elfian Umar menyerahkan SK Pensiun dan Tabungan Hari Tua (THT) bagi pensiunan PNS Pemko Solok TMT 1 November 2022 dari PT.Taspen Padang, di Ruang Rapat Zarhismi Ajis Lantai 2 Balaikota Solok, Senin (31/10/2022).

Turut hadir, Perwakilan Kepala Taspen Padang, Mila Adriana dan Akhmad Nawawi, Kepala Bank Mandiri Taspen Solok, Muhammad Arifin, Pimpinan Cabang Bank Nagari Solok, Albert Junaidi, Sekretaris Daerah Kota Solok, Syaiful A, serta para Kepala OPD terkait lingkup Pemerintah Kota Solok.

Adapun PNS yang memasuki purna tugas adalah Armardi Dinas Kominfo, Elma S.Pd guru SDN 04 IX Korong, Isnarelwida Dinas PUPR, Fitmawarni,A.Md Dinas Kesehatan, Yuhelinda S.Pd Guru SDN 07 Kampung Jawa, Mitra Erianti, S.Pd guru pada SMPN 1 Kota Solok, Aswarni S.Pd guru SMPN 2 Kota Solok, Drs. Amryulis,MM Sekretaris Dinas Pendidikan, Dra. Zulmiyetti Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan PPA.

Crew Prokomp : deni, eryx

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest News

Wakil Wali Kota Solok Terima Anugerah Masjid Percontohan dan Ramah (AMPERA) Tahun 2024

PADANG -Wakil Wali Kota Solok Ramadhani Kirana Putra terima Anugerah Masjid Percontohan dan Ramah (AMPERA) diberikan kepada Masjid Agung...

More Articles Like This