Tim 11 Safari Ramadhan Kunjungi Masjid AlManar

0
39

SOLOK KOTA – Masjid Almanar Sawah Sianik Kota Solok dikunjungi Tim 11 Safari Ramadhan, Rabu (15/5). Tim yang dibawah pimpinan Sekretaris Daerah Rusdianto S.IP, MM ini disambut baik oleh pengurus dan masyarakat.

Kunjungan tersebut merupakan agenda tahunan oleh Pemerintah Kota Solok dalam rangka menjalin serta mempererat hubungan silaturrahmi antara pemerintah dan masyarakat Kota Solok, selain itu juga dalam rangka penyampaian program-program strategis dari Pemerintah Daerah sehubungan dengan Pelaksanaan Pemerintahan, Pembangunan dan Kemasyarakatan di Kota Solok.

Pada kesemoatan tersebut, pengurus masjid ucapkan selamat datang kepada Tim 11 safari Ramadhan sekaligus mengambil momen tersebut untuk menyampaikan harapan mereka kepada pemerintah melalui tim 11 safari ramadhan tersebut. “kami berharap pemerintah dapat membantu untuk pembangunan toilet Masjid ini yang belum selesai” ungkap pengurus.

Disisi lain, Sekda Rusdianto menanggapi dengan baik harapan dari pengurus Masjid dan meminta pengurus untuk mengajukan proposal ke Pemerintah Kota Solok dan akan ditindak lanjuti nantinya.

Tak hanya itu, Rusdianto turut menjelaskan didepan seluruh jamaah bahwa Kota Solok diberikan kesempatan menjadi tuan rumah MTQ Nasional yang akan dilaksanakan 14-22 Juni mendatang. Sekda mengajak kepada seluruh elemen masyarakat untuk dapat bersama-sama mensukseskan Kegiatan tersebut dengan meramaikan acara dan menjadi tuan rumah yang baik.

“Kita sebagai tuan rumah harus sukses, sukses melayani tamu yang datang, buatlah tamu berkesan datang ke Kota Solok ini, mari bersama-sama kita wujudkan hal tersebut” harap Sekda.

Masih di kesempatan yang sama, Rusdianto berpesan agar kita semua dapat mengevaluasi diri kita sendiri terhadap amalan yang kita kerjakan, dan terus memperbaiki ibadah yang selama ini lalai, karena ungkap Rusdianto “ Belum ada jaminan bahwa kita akan bertemu kembali dengan ramadhan tahun depan “ tutup Sekda

Kunjungan tersebut ditutup dengan penyeraharan bantuan sebanyak 3jt Rupiah yang diserahkan langsung oleh Kepala dinas Pemberdayaan dan perlindungan anak Delfianto. (Suci/HumasPro)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini