Pemko Solok Akan Gelar Wisudawan 1000 Hafizh Qur’an

0
61

SOLOK KOTA – Pemerintah Kota Solok akan menggelar wisuda 1000 hafizh Qur’an pada akhir tahun 2019 ini, para wisudawan tersebut akan diberikan sertifikat dan kartu anggota hafizh. Program ini merupakan salah satu gerakan mewujudkan Kota Solok Kota Beras Serambi Madinah.

Hal itu diungkapkan Wali Kota Solok H.Zul Elfian,SH,M.Si selaku Ketua Tim I Safari Ramadhan Kota Solok, dihadapan jemaah taraweh Masjid Al Kautsar Polres Solok Kota, Sabtu (18/5).

Hadir pada kesempatan itu, Kapolres Solok Kota AKBP Dony Setiawan,SIK,MH. Turut mendampingi dari Tim I pada kesempatan itu, Staf Ahli Bidang Politik, Pemerintahan dan Hukum Alkaf, Kepala Bagian Humas dan Protokol Kota Solok Nurzal Gustim, Kepala Dinas PUPR Kota Solok Afrizal, Kasubag Protokoler Bagian Humas Aldo Hendriko, serta Staf Bagian Humas Jamalis.

Selanjutnya, wako juga menyampaikan rasa terimakasihnya kepada seluruh masyarakat Kota Solok yang telah menyukseskan jalannya Pemilihan Umum serentak pada tanggal 17 April 2019 lalu. Tingkat partisipasi masyarakat Kota Solok mencapai 86%, tertinggi kedua di Provinsi Sumatera Barat. “Kami sampaikan rasa terimakasih kepada seluruh warga Kota Solok, TNI, Polri, KPU, Bawaslu, dan KPPS yang telah bekerja keras menyukseskan pemilu serentak ini,” ujar wako.

Tak lupa juga, ucapan terimakasih wako kepada seluruh elemen masyarakat yang telah turut serta dalam proses pembangunan di Kota Solok. “Sehingga, keinginan Pemko Solok menjadikan daerah ini sebagai kota perdagangan dan jasa yang maju dan modern, Baldatun Thoyyibatun Wa Robbun Ghofur, dan Kota yang diberkahi Allah SWT nantinya akan dapat kita wujudkan,” tutup wako.

Pada kesempatan itu, Pemko Solok menyerahkan bantuan sebesar Rp 3 Juta, dan dari Bank Nagari Cabang Solok sebesar Rp 2 Juta untuk biaya operasional Masjid Al Kautsar Polres Solok Kota. (Deni,Jamalis/HumasPro)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini