Senin, Januari 13, 2025

Pasca Libur Lebaran, Wako dan Wawako Sidak Ke OPD

Must Read

SOLOK KOTA – Pada hari pertama kerja usai libur lebaran 1442H, Wali Kota Solok Zul Elfian Umar, SH, M.Si dan Wakil Wali Kota Solok Dr. Ramadhani Kirana Putra lakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) di lingkup Pemerintah Kota Solok, Senin (17/5).
Rombongan Wali Kota Solok awali sidak dengan mengunjungi Dinas Kesehatan dilanjutkan Dinas Perdagangan Koperasi dan UKM serta Inspektorat.
Wali Kota Solok ungkapkan apresiasi kepada ASN yang telah antusias untuk masuk kerja pasca lebaran, ”Alhamdulillah tidak ditemukan ASN yang tidak hadir pada hari pertama kerja pasca lebaran ini, namun ya masih ada ASN yang sedang melakukan isolasi mandiri di rumah dikarenakan masih terkonfirmasi positif” ucap Wako .
Beliau dalam kesempatan kuniungannya kembali mengingatkan untuk tetap waspada akan bahaya covid-19 dengan senantiasa disiplin dengan protokol kesehatan dikantor. “Walau masih dalam suasana syawal, saya minta tetap disiplin prokes. Semoga kawan-kawan yang saat ini terpapar segera diberikan kesembuhan” ungkap Zul Elfian Umar.
Disisi lain, Rombongan Wakil Wali Kota Solok mengawali sidaknya dengan mengunjungi Sekretariat DPRD Kota Solok dan dilanjutkan ke Dinas Pendidikan, tidak hanya sekedar mengecek absensi, wawako juga ikut menyapa dan silaturrahmi pada ASN.
Wawako mengajak kepada seluruh ASN untuk kembali semangat bekerja usai libur lebaran. “Masih dalam suasana lebaran, selamat hari raya Idul Fitri 1442H, Mohon maaf lahir dan bathin. Semoga dengan kembali fitrah ini kita juga semangat untuk selalu melayani masyarakat sesuai dengan tugas kita masing-masing.” ungkap Wawako.
Ramadhani berharap agar kinerja ASN tidak terpengaruh dengan adanya pandemi,” Capaian pembangunan Kota Solok tidak hanya bisa diwujudkan oleh kepala daerah saja, namun butuh dukungan oleh semua ASN yang ada di lingkup pemerintahan Kota Solok” tuturnya.
Crew Prokomp : SNA, Ak21, Deni, Eryx

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest News

Wakil Wali Kota Solok Terima Anugerah Masjid Percontohan dan Ramah (AMPERA) Tahun 2024

PADANG -Wakil Wali Kota Solok Ramadhani Kirana Putra terima Anugerah Masjid Percontohan dan Ramah (AMPERA) diberikan kepada Masjid Agung...

More Articles Like This